BolaStylo.com - Federasi Sepak Bola Indonesia, PSSI membicarakan soal kemungkinan Timnas U-19 Indonesia menghadapi Barcelona.
Timnas U-19 Indonesia akan segera menjalani pemusatan latihan (TC) ke Spanyol Desember ini.
Sebelum berangkat ke Spanyol, pihak Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) tentu sudah lebih dulu melakukan berbagai persiapan termasuk mencari lawan tanding untuk Timnas U-19 Indonesia.
PSSI pun menghubungi beberapa klub di Spanyol, termasuk Barcelona.
Pihak PSSI menuturkan jika ada kemungkinan Timnas U-19 Indonesia bakal melawan klub raksasa Spanyol tersebut.
PSSI mengaku sudah melakukan pembicaraan dengan beberapa klub termasuk Barcelona.
"Kami sudah ada pembicaraan dengan beberapa klub dan negara di sana, termasuk juga Barcelona," tutur Yunus Nusi selaku Plt Sekjen PSSI.
Meski begitu, belum ada jawaban menggembirakan dari klub yang menempa Lionel Messi tersebut.
"Sampai saat ini belum dapat jawaban dari tim yang bersangkutan."
"Sekarang juga sedang melakukan proses pembicaraan yang intensif dengan klub tersebut," jelas Yunus.
Jika berhasil mendapatkan jawaban yang menggembirkan, Timnas U-19 Indonesia akan berkesempatan menghadapi Barcelona.
Meski begitu, ini bukan pertama kalinya tim Indonesia menghadapi salah satu tim dari Barcelona.
Di masalalu saat Timnas U-19 Indonesia dipengang Indra Sjafri, mereka sempat menghadapi Barcelona B di 2014.
Kala itu, Barcelona B yang diperkuat Luis Suarez berhasil menang telak 6-0 dalam pertandingan uji coba melawan Evan Dimas dkk.
View this post on Instagram
Source | : | kompas |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR