Enam menit pertandingan berjalan The Daddies sukses menyamakan kedudukan 9-9 dan menutup interval gim pertama dengan 11-9.
Usai jeda interval gim pertama, kejar mengejar poin sengit terjadi hingga kedudukan 14-14, meskipun setelah itu The Daddies unggul 17-15.
Sukses mendominasi permainan di gim pertama dan membuat pasangan Rusia beberapa kali terjatuh, Ahsan/Hendra menutup pertandingan dengan 21-18.
Sama seperti di awal gim pertama, pasangan Rusia membuka gim kedua dengan serangan-serangan agresif.
Hal itu terbukti ampuh, Ivanov/Sozonov unggul cukup jauh dari Ahsan/Hendra dengan 3-6.
Pasangan Rusia seolah menemukan ritme permainan terbaiknya, usai unggul empat poin dari Ahsan/Hendra dengan 6-10.
Baca Juga: Indonesia Incar Dua Gelar di BWF World Tour Finals 2020, Sanggupkah?
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR