BolaStylo.com - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti meraih hasil gemilang di ajang BWF Super 750, Malaysia Open 2022.
Itu terjadi setelah pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti bertanding di babak semifinal Malaysia Open 2022.
Di babak semifinal ini, Apriyani/Siti berhadapan dengan wakil Korea, Jeong Na-eun/Kim Hye-Jeong.
Bertanding di Axiata Arena pada Sabtu (2/7/2022), Apriyani/Siti berhasil meraih kemenangan dalam waktu 44 menit.
Kemenangan pasangan ganda putri Indonesia ini dibuka dengan skor 21-14 di gim pertama.
Kemudian memasuki gim kedua, Apriyani/Siti kembali dengan penampilan memukau dan sukses mendominasi pertandingan.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Ratu Bulu Tangkis Thailand Bungkam Penakluk Gregoria Mariska
Alhasil, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mampu menutup babak semifinal ini dengan kemenangan 22-20.
Atas hasil gemilang ini, Apriyani/Siti berhasil menjadi wakil pertama Indonesia yang menembus babak final Malaysia Open 2022.
Sekaligus menjadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia di babak final Malaysia Open 2022.
Tentunya, keberhasilan ini membuka asa Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti untuk meraih gelar perdana di ajang BWF super series.
Sebelumnya, kesempatan itu sejatinya ada di depan mata mereka. Saat berhasil menembus babak final Indonesia Masters 2022.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Langganan Juara China Keok di Tangan Sahabat Greysia Polii!
Sayang, pasangan yang baru memulai debutnya di tahun 2022 ini gagal memanfaatkan momentum tersebut.
Sehingga hanya mampu keluar dengan status runner-up ajang Indonesia Masters 2022.
Meski demikian, mereka sudah membuktikkan diri sebagai pasangan ganda putri terbaik Indonesia saat ini.
Di mana sebelumnya, Apriyani/Siti mampu membawa pulang medali emas SEA Games 2021.
Sementara itu, kegagalan Jeong Na-eun/Kim Hye-Jeong ini membuat Korea Selatan dipastikan nihil gelar.
Pasalnya, pasangan Jeong Na-eun/Kim Hye-Jeong menjadi satu-satunya harapan Korea yang bertahan hingga babak semifinal.
View this post on Instagram
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR