BOLASTYLO.COM - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto nampaknya akan memulai pertualangannya di Indonesia Masters 2023 menghadapi saudara sendiri.
Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masih menjadi wakil unggulan ganda putra dalam ajang Indonesia Masters 2023.
Berstatus unggulan pertama rupanya justru membuat Fajar/Rian terjebak dalam perang saudara menghadapi juniornya snediri.
Baca Juga: Erik Ten Hag Naik Pitam Usai Dipermalukan Arsenal Hingga Bawa Nama Man City
Dilansir dari laman resmi BWF, Fajar/Rian bakal bertemu pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan di babak pertama.
Di atas kertas, pasangan Fajar/Rian memang lebih diunggulkan dari Pramudya/Yeremia.
Selain karena status ranking satu dunia, Fajar/Rian juga merupakan juara bertahan di ajang Indonesia Masters.
Kendati demikian, Fajar/Rian diketahui menelan kekalahan dari Pramudya/Yeremi saat pertemuan terakhirnya di semifinal Badminton Asia Championship 2022.
Saat itu, Fajar/Rian dipaksa harus mengakui keunggulan Pram/Yere dengan skor 20-22, 21-13 dan 18-21.
Baca Juga: Nasib Ngenes Wakil China di Final India Open 2023, Gara-gara Diare Gelar Melayang
Sementara itu, pasangan ganda putra Indonesia lainnya yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan menghadapi lawan yang terhitung berat.
Pasangan yang akrab disapa Minions ini akan bertarung melawan wakil Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.
berdasarkan catatan pertemuan, Kang/Seo telah berhasil menaklukkan Minions dalam pertemuan pertama mereka beberapa waktu silam.
Selain itu, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae tampil cukup konsisten belakangan ini.
Kondisi ini pun membuat Minions menemui tantangan berat di babak pertama Indonesia Masters 2023 yang akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta pada Selasa (24/1).
Baca Juga: Usai Juara India Open 2023, Kunlavut Vitidsarn Serasa Mimpi Bungkam Viktor Axelsen
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR