BolaStylo.com - Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris malam ini Liverpool Vs Arsenal, diwarnai kagetnya Juergen Klopp dan pengakuan Unai Emery soal Mohamed Salah.
Liverpool vs Arsenal dijadwalkan memulai sepak mula pada Minggu (30/12/2018) pukul 00.30 WIB, ditayangkan secara langsung oleh beIN Sports 1 dan RCTI.
Laga antara Liverpool melawan Arsenal di Stadion Anfield ini diwarnai kegelisahan dua pelatih tim.
Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, Juergen Klopp mengaku kaget dan terkejut dengan pengakuan salah satu pemainnya, Alberto Moreno.
Bek kiri Liverpool asal Spanyol, Alberto Moreno mengungkapkan kekecewaannya terhadap Juergen Klopp sekaligus keinginannya untuk hengkang.
Baca Juga : Mengejutkan! Pelatih Asal Inggris Sebut Simon McMenemy Berbohong Soal Lisensi Kepelatihan
Sempat menjadi pilihan utama di pos bek kiri Liverpool, kini nama Alberto Moreno seperti menghilang dari peredaran.
Moreno lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan karena kalah bersaing dengan Andrew Robertson.
Musim ini saja dia baru bermain sebanyak dua kali di ajang Liga Inggris dan salah satunya tidak bermain secara penuh.
Menyusul hal itu, pelatih tim tuan rumah Juergen Klopp mengaku kaget dan tidak menyangka anak asuhnya berkata demikian.
Baca Juga : Enam Bulan di Juventus, Cristiano Ronaldo Berhasil buat Rekannya Kagum hingga Kirim Kado Spesial
"Sejujurnya saya belum menyiapkan jawaban apa-apa soal perkataan Moreno. Biasanya sikap saya memang demikian; pintu saya tidak terbuka setiap saat, tetapi saya ada jika ada pemain yang ingin bicara. Jika mereka tidak bicara, saya menilai tidak ada masalah," ucap Juergen Klopp.
Meski demikian, ia menilai ungkapan Moreno itu merupakan hal yang wajar.
"Jelas dia tidak puas dengan waktu bermainnya. Hal terpenting adalah Moreno tidak menunjukkannya pada sesi latihan. Dia pemain profesional dan berlatih dengan sangat baik," imbuhnya.
Sementara menjelang laga melawan Liverpool, pelatih Arsenal, Unai Emery ungkapkan salah satu penyesalannya terhadap Mohamed Salah.
Baca Juga : Inilah Sosok 'Kembaran' Cristiano Ronaldo Asal Italia yang Pernah Membela Juventus
Mantan pelatih Paris Saint-Germain itu mengaku pernah mendapat kesempatan dan berniat memboyong Salah ke PSG.
Akan tetapi, kala itu dia mengaku ragu-ragu hingga akhirnya Salah hijrah ke Liverpool.
"Kami sempat mempertimbangkan kemungkinan untuk mendatangkan Salah ke PSG saat ia masih bermain di AS Roma," ucap Unai Emery.
"Kami ragu-ragu, lalu ia pindah ke Liverpool dan Salah mampu membuktikan diri," ucap dia lagi.
Baca Juga : Inilah Sosok 'Kembaran' Cristiano Ronaldo Asal Italia yang Pernah Membela Juventus
Menyusul hal itu, Salah pun langsung menunjukkan performa luar biasa pada musim debutnya di Liverpool.
Salah sukses menorehkan rekor dengan menjadi pencetak gol terbanyak di musim pertamanya di Liga Inggris.
Kini Emery mengakui bahwa Salah merupakan salah satu dari lima pemain terbaik di dunia.
Meski begitu, Emery tetap tak menyesal sudah menolak kesempatan mendatangkan Salah ke PSG.
Baca Juga : Wesley Sneijder Beberkan Rencana Masa Depan, Aktris Asal Spanyol Ini Batal Jadi WAGs Persib Bandung
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR