BolaStylo.com - Pasukan timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri akan dikerucutkan menjadi 23 pemain jelang Piala AFF U-22 Kamboja 2019 pada Februari mendatang.
Timnas U-22 Indonesia akan mengerucutkan pemain yang akan berlaga di Piala AFF U-22 Kamboja pada Februari 2019.
Kabar pengrucutan pemain timnas U-22 Indonesia asuhan Indra Sjafri diungkapkan oleh asisten pelatih tim, Nova Arianto.
Sosok yang pernah membela Persib Bandung dan timnas Indonesia itu mengaku akan segera mengumumkan para pemain yang dipilih.
Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, bocoran tersebut diungkapkan Nova Arianto saat diwawancari wartawan pada Senin, (21/1/2019).
Baca Juga : Kronologi Suporter Tewas Pasca Laga Persahabatan Persis Solo Vs Pss Sleman
Nova menegaskan bahwa tahap akhir penentuan skuat akan dilakukan sepekan sebelum berangkat ke Kamboja.
"Mungkin setiap Sabtu atau Minggu ada keluar satu atau dua, tetapi mungkin mendekati akhir kami butuh 23 yang settle (tetap)," ucap Nova Arianto.
"Mungkin satu pekan sebelum berangkat bisa final 23 nama. Kami berangkat 14 Februari jadi mungkin seminggu sebelumnya," ucap dia lagi.
Timnas U-22 Indonesia akan memulai perjuangan Piala AFF U-22 yang berlangsung di Kamboja pada 17 Februari 2019.
Saat ini, terdapat 30 pemain yang bergabung pada training camp (TC) timnas U-22 Indonesia yang berlangsung di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Dengan kuota 23 pemain, artinya akan ada 10 pemain lagi yang dicoret dari skuat Garuda Muda.
Meski demikian masih terdapat 3 nama penting mskuat asuhan Indra Sjafri yang belum bergabung TC.
Mereka adalah Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk, Polandia), Ezra Walian (RKC Waalwijk, Belanda), dan Saddil Ramdani (Pahang FA, Malaysia).
Sebelum ini, delapan pemain telah dicoret dari TC timnas U-22 Indonesia yaitu Dalmiansyah Matutu, Hilman Syah, Yoga Pratama, Jayus Hariono, M Syafril Lestaluhu, Anan Lestaluhu, Indra Mustafa, dan Wahyudi Hamisi.
Baca Juga : Lionel Messi Cetak Sejarah di Liga Spanyol dengan Kelemahannya
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR