BolaStylo.com - Pelatih asal Prancis, Zinedine Zidane, resmi kembali melatih Real Madrid setelah diumumkan pada Senin (11/3/2019) lalu.
Zinedine Zidane sebelumnya sempat meninggalkan Real Madrid pada Mei 2018 lalu setelah tak lagi cocok dengan Presiden klub, Florentino Perez.
Kepergian Zinedine Zidane saat itu ternyata berdampak terhadap performa Real Madrid yang terus menuai hasil kurang memuaskan.
Setelah terus mendapat hasil minor, Zinedine Zidane akhirnya kembali dipanggil untuk melatih Real Madrid.
Baca Juga : Penembakan di Dua Masjid Kota Christchurch Berdampak Terhadap Sepak Bola Selandia Baru
Mantan pemain timnas Prancis itu akan terikat kontrak dengan Real Madrid hingga 30 Juni 2020 mendatang.
Menariknya, di balik kembalinya Zidane ke skuat Los Blancos diduga ada peran penting dari sang istri, Veronique Fernandez.
Dilansir BolaStylo.com dari El Mundo, Zidane kabarnya meminta izin istrinya sebelum memutuskan kembali melatih Real Madrid.
Baca Juga : Pelaku Penembakan di Masjid Selandia Baru Ternyata Mantan Pelatih Kebugaran di Australia
Campur tangan Veronique dalam karier Zidane itu juga dirasakan oleh Giovarini Agnelli saat menjadi presiden Juventus.
Kala itu, Giovarini Agnelli menginginkan ZIdane untuk tetap bermain bersama Juventus.
Namun Zidane akhirnya memilih hengkang dari Juventus dan pindah ke Real Madrid.
Baca Juga : Pemberitaan Nyeleneh Media Vietnam Mengenai Timnas Indonesia Juga Pernah Terjadi Bulan Lalu
"Saya ingin mempertahankan Zidane. Akan tetapi istrinya adalah bos, dan masalahnya dia (Zidane) tidak bisa berbuat apa-apa. Zidane berada di bawah kendali istrinya," kata Agnelli dikutip BolaStylo.com dari El Mudon, Sabtu (16/3/2019).
Veronique sendiri adalah sosok yang setia menemani Zidane di balik kesuksesannya menorehkan prestasi saat melatih Real Madrid.
Model asal Spanyol itu mulai mengenal Zidane sejak 1988 silam.
Baca Juga : Kesaksian Tim Kriket Bangladesh saat Terjadi Penembakan Brutal di Masjid Selandia Baru
Veronique sering hadir menemani Zidane dalam sejumlah pertandingan bersama timnya.
Bahkan Veronique juga menjadi saksi saat Real Madrid meraih gelar juara Liga Champions pada musim lalu.
Source | : | El Mundo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR