BolaStylo.com - Pemain asing asal Belanda, Kevin van Kippersluis mengungkapkan kesannya terkait suporter Persib Bandung, Bobotoh.
Kevin mulai bergabung dengan Persib Bandung pada Agustus 2019 lalu.
Kevin diketahui debut bersama klub berjuluk Maung Bandung itu di laga menghadapi PSS Sleman pada Jumat (30/8/2019).
Debut dan berkompetisi di sepak bola Indonesia, Kevin rupanya merasakan atmosfer yang luar biasa dari sisi suporter.
Klub Indonesia memang dikenal memiliki suporter sepak bola yang cukup militan dan loyal.
Salah satu klub yang memiliki suporter setia adalah Persib Bandung.
Suporter Persib Bandung dikenal dengan nama Bobotoh.
Baca Juga: Baru Saja Gabung Persib Bandung, Pemain Asing Ini Langsung Kepincut Makanan Indonesia
Usai menjalani laga bersama Persib Bandung, Kevin pun mengungkapkan pendapatnya soal bobotoh.
Menurutnya, atmosfer dukungan bobotoh pada tim kebanggaan mereka sangat gila dan ia menyukainya.
"(Atmosfer) bobotoh sangat gila, sangat bagus saya sangat suka itu karena ketika saya memasuki stadion ada semacam ledakan semangat jadi itu sangat gila, sangat menyenangkan bermain dengan atmosfer tersebut," ujar Kevin van Kippersluis setelah berlatih di Lapangan Sepak Bola Lodaya, Kota Bandung, Kamis (5/9/2019) sebagaimana dilansir BolaStylo.com dari Tribun Jabar.
Selain merasa senang karena atmosfer tersebut, Kevin juga memberikan ucapan selamat pada bobotoh.
Dan menuturkan jika dukungan mereka membuat dia dan skuatnya semangat bertanding.
"Jadi selamat untuk bobotoh, mereka bernyanyi sepanjang laga dan demi mereka kami bertanding," tambahnya.
Baca Juga: Putra Legenda Brasil Meninggal Dunia Saat Bermain Bola, Ini Penyebabnya
View this post on Instagram
Source | : | Tribun Jabar |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR