BolaStylo.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, telah memenangkan berbagai gelar bergengsi untuk kategori individu.
Akan tetapi Lionel Messi masih belum pernah mencatat salah satu gelar individu FIFA Puskas Award.
Untuk diketahui, FIFA Puskas Award merupakan gelar yang diberikan kepada pemain yang berhasil mencetak gol dengan memukau.
Kendati demikian, pemain asal Argentina tersebut telah masuk daftar nominasi sejak 2010.
Messi hanya absen dalam daftar nominasi peraih gelar diatas pada 2013, 2014, dan 2017.
Baca Juga: Hristo Stoichkov Menangis Karena Rasisme? Begini Penjelasannya!
Selama masuk dalam daftar nominasi FIFA Puskas Award, Messi hanya dua kali nyaris menang.
Pada edisi 2015 dan 2019, pemain 32 tahun itu mendapat urutan kedua dari 10 kandidat perebut gelar bergengsi tersebut.
Baca Juga: Saran dari VFF untuk PSSI agar Timnas Indonesia Semakin Membaik
Saat ditanya mengenai kegagalan mendapat hadiah Puskas, Messi menjawab secara bijak.
Source | : | Marca.com |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR