BolaStylo.com - Juara All England 2020, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, mengungkapkan kegiatannya selama masa karantina.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat ini tengah menjalani masa isolasi mandiri di Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur.
Hal itu dilakukan Praveen/Melati lantaran mereka baru saja pulang dari Inggris untuk tampil di All England 2020.
Praveen/Melati menjadi satu-satunya wakl Indonesia yang membawa pulang gelar juara dari turnamen tertua di dunia tersebut.
Baca Juga: Legenda Denmark Akui Praveen/Melati Pasangan Tepat, 2 Hal Ini Jadi Alasannya
Mereka memastikan diri sebagai juara seusai menang 21-15, 17-21, 21-8 atas Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) di final All England 2020.
Kini, Praveen/Mealti diwajibkan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sepulang dari Inggris.
Selama masa karantina, Praveen/Melati memiliki cara ampuh untuk mengusir rasa bosan.
Baca Juga: Juara! Praveen/Melati Bawa Pulang Hadiah Segini dari All England 2020
Namun, keduanya bisa terbilang tak kompak saat mengisi waktu luang selama isolasi mandiri akibat pandemi virus corona atau Covid-19.
Sebab, masing-masing dari Praveen/Melati memiliki cara berbeda untu mengatasi kebosanan.
Khusus untuk Praveen, pria asal Bontang itu memilih bermain game selama isolasi.
Baca Juga: Bukan Marcus/Kevin, Pebulu Tangkis Irlandia Akui Ganda Putra Inilah yang Mengejutkannya
"Selama menjalani isolasi di kamar memang tidak banyak aktivitas yang dilakukan. Paling hanya makan, istirahat, dan selebihnya bermain game atau menelpon keluarga," kata Praveen, dikutip dari Antaranews.
"Selama diisolasi di kamar, harus tetap olah raga sendiri, stretching, supaya badan tetap fit. Isolasi ini sudah menjadi tanggung jawab kami untuk mengikuti aturan demi kepentingan bersama," ujarnya.
Baca Juga: All England 2020 - Rahasia Praveen/Melati Tumbangkan Thailand di Final
Berbeda dengan Praveen, Melati memilih menikmati waktu luang dengan menonton serial drama Korea.
"Selama di kamar, saya istirahat, makan, tidur, diulang begitu terus setiap hari. Selebihnya saya hanya nonton Crash Landing on You," ucap Melati.
Akibat adanya pandemi virus corona, Praveen/Melati mengaku sempat khawatir saat bertanding di All England 2020.
Baca Juga: VIDEO - Ketika Juara All England 2020 Malu-malu Minta Foto Bareng Marcus/Kevin
Praveen/Melati mengalihkan kekhawatirannya untuk fokus ke turnamen level Super 1000 itu.
"Rasanya pasti bangga bisa jadi juara All England 2020. Tapi ada rasa khawatir juga karena di tengah wabah virus corona begini. Kami berusaha tidak memikirkan itu dan lebih fokus ke pertandingan. Kami tetap jaga diri, jaga kebersihan dengan cuci tangan dan sebagainya,"ucap Melati.
Sepulang dari Inggris, Praveen/Melati tak merasakan tradisi penyambutan All England 2020 karena untuk menghindari penyebaran virus crona.
Meski begitu, Praveen/Melati tak merasa keberatan dengan kebijakan tersebut.
View this post on Instagram
Source | : | Antara |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR