BolaStylo.com - Bintang Persija Jakarta, Marc Klok lelang sepatu spesial miliknya guna membantu pemerintah mencegah penyebaran virus corona atau COVID-19.
Pemain Persija Jakarta, Marc Klok ingin berkontribusi dalam upaya pemerintah Indonesia melakukan pencegahan virus corona di Tanah Air.
Tak main-main, kontribusi yang diberikan Marc Klok itu melalui lelang salah satu sepatu edisi spesial pemain berdarah Belanda tersebut.
Disebut spesial karena sepatu yang dilelang mantan pemain PSM Makassar ini tidak dijual di mana pun, artinya barang itu hanya dimiliki sang pemain.
Terdapat alasan khusus yang membuat Marc Klok merelakan salah satu sepatu istimewa miliknya sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.
Baca Juga: Niat Untung Malah Buntung, Perampok Ini Hampir Mati Karena Pisau Dapur Bintang UFC
Dilansir BolaStylo.com dari Antara News, Marc Klok ingin memberi kontribusi untuk Jakarta karena telah disambut hangat oleh massyarakat Ibu Kota saat bergabung dengan Persija.
"Sepat ini sangat spesial bagi saya karena edisi pertama khusus saya," ucap Marc Klok.
"Jadi yang berdonasi sekaligus menjadi satu-satunya pemilik sepatu ini.
"Saya ingin membantu semua yang terlibat dalam perang melawan COVID-19 ini," imbuhnya.
Baca Juga: Inilah Pemain Asing Pertama Persib Bandung, Mantan Bek Persija Jakarta
Lelang sepatu yang dilakukan Klok telah dibuka dari Selasa (7/4/2020) pukul 20.00 WIB dan berakhir pada Rabu (8/4/2020) pukul 19.00 WIB.
Selain itu, lelang tersebut juga dilakukan melalui akun Instagram resmi klub yang dibela Marc Klok, Persija Jakarta.
Klok sejatinya bukan satu-satunya pemain Persija yang melakukan lelang untuk berkontribusi dalam melawan COVID-19.
Sebelumnya terdapat Riko Simanjuntak, Marko Simic hingga Shahar Ginanjar dengan dana terkumpul sebanyak Rp39,6 juta.
Baca Juga: Pesan Andi Darussalam Usai Positif Virus Corona Tanpa Alami Gejala
Simic secara personal juga telah menyumbangkan dana pribadi sebesar Rp100 juta dalam penanganan virus corona di Indonesia.
Sementara itu, bantuan juga dilakukan Persija Jakarta dengan mengkampanyekan gerakan Satu Hati Lawan Corona yang bertujuan untuk menggalang dana untuk pencegahan virus corona.
Dalam penggalangan dana itu, Persija Jakarta bekerja sama dengan laman daring kitabisa.com yang bisa diakses oleh banyak masyarakat.
Hingga saat ini dana yang sudah terkumpul sebanyak Rp163 juta lebih dan donasi masih bisa dilakukan hingga 13 hari ke depan.
Baca Juga: Beda Hasil Tes, Asisten Pelatih Timnas Indonesia Kini Negatif Virus Corona
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR