BolaStylo.com - Lewat Bruno Fernandes, Manchester United datangkan mimpi buruk untuk pelatih Liverpool, Juergen Klopp.
Juergen Klopp pernah melontarkan kekaguman terhadap sosok pemain bertalenta asal Portugal, Bruno Fernandes.
Hal itu dilontarkan Juergen Klopp ketika Liverpool melakoni laga persahabatan melawan Sporting Lisbon di Stadion New York Yankee, Amerika Serikat.
Pertandingan tersebut digelar sebelum memasuki musim kompetisi 2019-2020, The Reds sukses mengalahkan wakil Portugal dengan skor akhir 2-1.
Pada saat itu, Fernandes masih menjadi andalan Sporting Lisbon dan baru dirumorkan akan bergabung dengan Manchester United.
Baca Juga: Balas Dendam Mike Tyson untuk Muhammad Ali, Inilah yang Terjadi!
Usai pertandingan, Juergen Klopp tak segan untuk melontarkan pujian terhadap Bruno Fernandes.
Pujian itu bahkan diucapkan langsung oleh Klopp saat bertemu dengan Fernandes di lapangan pertandingan.
"Pertandingan bagus, Anda pemain bagus," ucap Klopp seperti dikutip BolaStylo.com dari Mirror.
"Selamat atas pertandingan yang bagus, Anda pemain top," imbuhnya.
Baca Juga: Kisah Bilal Yusuf Mohamed, Muslim yang Disorot Media Inggris Karena Bir
Bagi Klopp, Fernandes seperti mimpi buruk yang membawa ketakutan baginya jika bergabung dengan salah satu klub Liga Inggris.
Pada saat itu, Manchester United merupakan salah klub terfavorit yang ingin mendatangkan Bruno Fernandes.
Pelatih asal Jerman itu meyakini Manchester United akan semakin bertambah kuat jika diperkuat Fernandes.
"Jika Fernandes bergabung dengan Manchester United, kami harus menghadapinya," ujar Klopp.
Baca Juga: Indonesia Trending di Surat Kabar Vietnam Gara-gara V-League!
"Dia jelas pemain bagus, Manchester United sudah memiliki sejumlah pemain bagus, mereka akan lebih kuat.
"Kedatangan Fernandes tidak bagus, tapi itu keputusan Manchester United," imbuhnya.
Bruno Fernandes berhasil mendarat di Old Trafford pada Januari 2020 usai ditebus Manchester United dengan mahar 47 juta pound.
Source | : | mirror.co.uk |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR