BolaStylo.com - Frustrasi karena tak dapat tempat di skuat utama Chelsea, Antonio Ruediger pertimbangkan hengkang pada musim ini.
Didatangkan pada musim 2017 lalu dari AS Roma, Antonio Ruediger menjelma sebagai bek andalan Chelsea.
Antonio Ruediger diboyong Chelsea ke Stamrford Bridge dengan mahar sekitar 29 juta poundsterling dari AS Roma.
Dalam dua musim awalnya bersama Chelsea, Antonio Ruediger merupakan sosok yang tak tergantikan bagi lini pertahanan The Blues.
Akan tetapi, kesempatan bermain bek timnas Jerman seolah hilang setelah Frank Lampard ditunjuk sebagai pelatih.
Baca Juga: Chelsea Vs Liverpool - Analisa Legenda Man United, Soroti 2 Pemain Ini
Situasi seolah bertambah buruk setelah Lampard tak memainkan Ruediger dalam dua laga awal Chelsea di Premier League.
Yaitu pada saat melawat ke markas Brighton dan menjamu Liverpool di Stadion Stamford Bridge.
Dilansir BolaStylo.com dari Sky Sports, Ruediger disebut tengah galau dengan keadaannya di Chelsea karena semakin menipisnya menit bermain.
Ia pun dikabarkan mempertimbangkan angkat kaki dari Stamford Bridge sebelum bursa transfer musim panas 2020 ditutup.
Baca Juga: Kepa Blunder, Pelatih Chelsea: Laga Ini Tunjukkan Karakter Kami!
Meskipun ia masih memiliki sisa kontrak selama dua tahun, namun Ruediger ingin jatah bermain reguler demi mengamankan satu tempat skuat timnas Jerman.
Terkait keputusan tidak memainkan Ruediger, Lampard memiliki alasan tersendiri, ia pun mengaku bingung dengan kondisi sekarang.
Lampard mengaku tak dapat menyusun tim jika memiliki tiga bek tengah di bangku cadangan, ia berkilah harus membuat keputusan berdasar situasi.
"Saat ini kami punya lima bek tengah di tim ini, saya tidak bisa menyusun tim jika ada tiga bek tengah di bangku cadangan," ucap Lampard.
Baca Juga: Sebagian Pemain Liverpool Disebut Tidak Senang dengan Kedatangan Thiago Alcantara
"Jadi saya harus membuat keputusan. Memilih tim berdasarkan situasi latihan kami.
"Hasil dari latihan itu akan dijadikan dasar kami membuat susunan pemain sepert ini." imbuhnya.
Source | : | Sky Sports |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR