BolaStylo.com - Sayuran kecipir ternyata memiliki sederet khasiat ajaib jika dikonsumsi dengan cara direbus terlebih dahulu.
Adakah dari kamu yang tahu sayuran kecipir? sayuran berwarna hijau ini kerap jadi sayuran yang ada di pecel, urap hingga jadi lalapan.
Satu cara mengolah kecipir yang paling sering dilakukan oleh ibu-ibu di rumah adalah dengan direbus.
Dengan direbus tanpa tambahan bumbu apapun, kecipir bisa menyatu dengan rasa saus pecel atau sambal kelapa saat dimakan.
Namun, tahukah kamu selain enak dijadikan sayur untuk beberapa masakan khasi Indonesia, kecipir punya khasiat yang luar biasa jika dikonsumsi usai dimasak dengan cara direbus.
Berikut manfaat mengonsumsi kecipir rebus yang luar biasa ajaib.
Mencegah penuaan dini
Bak perawatan kulit dari dalam, kecipir ternyata mengandung vitamin C dan A, kedua vitamin ini ampuh bekerja sebagai antioksidan.
Kedua vitamin itu juga mencegah tanda penuaan dini, seperti keriput dan munculnya garis-garis halus.
Source | : | Tribun Jogja |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR