Tak terima dengan manuver juara bertahan MotoGP itu, Miller kemudian membalasnya dengan membenturkan Ducati Desmocedici ke Suzuki GSX-RR milik Mir.
Dalam video tayangan ulang, Miller sempat menoleh ke arah Mir terlebih dulu sebelum menabrak motornya dengan kecepatan 200 km/jam.
Sempat diperiksa pihak FIM MotoGP Stewards, insiden yang nyaris membuat dua pembalap crash ini tidak dilanjutkan ke tingkat disiplin.
Kedua pembalap pun sukses menyelesaikan balapan, Mir di urutan ketujuh, sedangkan Miller di posisi ke sembilan.
Nine, yes NINE riders in this leading group! @JoanMirOfficial barges past @jackmilleraus for P5! ????#DohaGP pic.twitter.com/ahF6CaGEex
— MotoGP (@MotoGP) April 4, 2021
Baca Juga: MotoGP Doha 2021 - Sok Kuat, Rossi Kambing Hitamkan Versi Ducatinya!
Namun urusan di antara kedua pembalap ini belum selesai meski balapan sudah berakhir, cekcok keduanya berlanjut hingga pit lane.
Dalam hal ini rasa hormat antarpembalap kembali disinggung, seperti halnya apa yang diucapkan Rossi soal pembalap muda.
Source | : | Kompas.com,Motorsport,Crash.net |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR