BolaStylo.com - Asnawi Mangkualam mendapatkan julukan baru setelah menjalani debut di K-League bersama Ansan Greeners.
Asnawi Mangkualam telah resmi menjalani debutnya di Liga Korea Selatan, K-League 2.
Debut Asnawi Mangkualam pada ajang K-League 2 terjadi ketika Ansan Greeners menghadapi Busan IPark.
Laga antara Ansan Greeners vs Busan IPark sendiri berlangsung di Stadion Busan Gudeok, Sabtu (3/4/2021).
Pada laga tersebut, Asnawi Mangkualam dipercaya pelatih Kim Gil-sik tampil bersama Ansan Greeners sejak menit pertama.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Debut K-League 2, Ansan Greeners Raih Poin di Markas Busan IPark
Namun, debut Asnawi Mangkualam dalam ajang K-League 2 belum membuahkan hasil memuaskan.
Asnawi Mangkualam harus puas berbagi angka setelah laga melawan Busan IPark berakhir dengan skor imbang 1-1.
Meski hanya bermain imbang, Asnawi Mangkualam sudah mampu membuat kagum publik Korea Selatan.
Baru-baru ini pesona Asnawi Mangkualam bahkan mendapat sorotan dari salah satu media ternama di Korea Selatan, KBS.
Baca Juga: Disorot Media Korea, Begini Komentar Pelatih di Laga Debut Asnawi
KBS secara terang-terangan mengakui kalau sosok Asnawi Mangkualam sangat populer di media sosial.
Selain itu, KBS juga sempat memberi julukan baru untuk mantan pemain PSM Makassar tersebut.
Atas penampilannya bersama Ansan Greeners, KBS menjuluki Asnawi Mangkualam sebagai Park Ji-sung dari Indonesia.
"Pemain ini yang kami sebut Park Jo-sung dari Indonesia," kata jurnalis KBS.
Baca Juga: Pelatih Ansan Greeners: Asnawi Mangkualam Bisa Lebih Sukses dari Wonderkid Vietnam
"Dia adalah Asnawi."
Laga melawan Busan IPark menjadi laga kedua Asnawi Mangkualam bersama Ansan Greeners sejak datang ke Negeri Ginseng.
Sebelumnya, Asnawi Mangkualam telah menjalani debut bersama Ansan Greeners pada ajang Piala FA Korea Selatan.
Baca Juga: Debut di Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam Sempat Bikin Khawatir Pelatih
Ketika itu Asnawi Mangkualam diturunkan pelatih Kim Gil-sik pada babak kedua dalam laga melawan Yangpyeong FC, Minggu (28/3/2021).
Pada laga tersebut, Asnawi Mangkualam diberi kesempatan bermain satu laga penuh selama 90 menit.
View this post on Instagram
Source | : | kbs |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR