BolaStylo.com - Ganda putri Indonesia, Yulfira Barkah/Febby Valencia Wijayanti Gani ketiban 'rejeki' setelah memenangi perang saudara pada Spain Masters 2021.
Babak 32 besar di hari pertama Spain Masters 2021 menyimpan berkah tersendiri bagi wakil dari Tim Indonesia.
Baru babak pertama, lima dari enam wakil Indonesia yang bertanding lolos ke babak kedua Spain Masters 2021.
Mereka di antaranya ganda putra yang dijuluki penerus Marcus/Kevin, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Kemudian ada Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Tacob Rambitan dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Terakhir dari sektor ganda putra, wakil Indonesia Mohammad Shohibul Fikri/Bagus Maulana juga sukses lolos ke babak kedua.
Sementara wakil Indonesia kelima yang sukses lolos ke babak kedua adalah pasangan ganda putri, Yulfira Barkah/Febby Valencia Wijayanti Gani.
Yulfira Barkah/Febby Valencia Wijayanti Gani lolos ke babak kedua lewat perang saudara melawan kompatriot mereka, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Yulfira/Febby menang atas Febriana/Amalia lewat straight game, dengan skor 21-13, 21-18.
Menjadi ganda putri Indonesia pertama yang lolos ke babak 16 besar ternyata membawa berkah tak lebih tak terduga lagi untuk Yulfira/Febby.
Bagaimana tidak? Bak ketiban rejeki, mereka telah dipastikan lolos ke perempat final Spain Masters 2021 tanpa mengeluarkan keringat.
Yulfira/Febby melangkah ke perempat final usai BWF memutuskan calon lawan mereka, Anastasiia Akchurina/Olga Morozova (Rusia) walkover atau mundur dari turnamen.
Ganda putri Rusia itu diputuskan gugur setelah terkonfirmasi positif covid-19.
Kemenangan ini membawa Yulfira/Febby otomatis menggenggam tiket perempat final. Itu dikarenakan calon lawan mereka di babak 16 besar yang merupakan unggulan kedua dari Rusia, Anastasia Akchurina/Olga Morozova terkonfirmasi positif Covid-19 dan mundur.#SpainMasters2021 https://t.co/pOwgdCFLod
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) May 19, 2021
Keuntungan yang cukup besar bagi Yulfira/Febby jika menengok fakta pasangan Rusia itu unggulan juara kedua pada turnamen kali ini.
Pada babak perempat final, Yulfira?Febby akan menghadapi pemenang dari duel Johanna Magnusson/Clara Nistad (Swedia) dengan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah (Indonesia).
Pertandingan melawan Johanna/Clara ini pun menjadi laga pertama bagi Nita/Putri karena pada babak pertama, lawan mereka dinyatakan meninggalkan turnamen.
Jika Nita/Putri yang lolos ke semifinal, lagi-lagi Yulfira/Febby harus melakoni pertandingan melawan rekan satu negaranya sendiri.
Bagusnya hal itu akan memastikan tim Indonesia mengamankan tiket semifinal Spain Masters 2021.
View this post on Instagram
Source | : | BWF,PBSI |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR