BolaStylo.com - Daging buatan menjadi alternatif yang lebih sehat, lebih hijau, dan bebas dari kekerasan pada hewan karena dibuat murni dari sumber nabati.
Daging buatan atau daging nabati (fake meats) kini semakin populer di kalangan vegan dan vegetarian.
Bagi mereka yang mengonsumsi sumber nabati saja, daging buatan menjadi alternatif bagus untuk merasakan makan daging.
Bahkan, daging imitasi kini juga kerap dimakan oleh orang pada umumnya yang bukan non vegan atau vegetarian.
Berbagai penelitian telah menunjukan manfaat daging buatan bagi kesehatan.
Penelitian yang didanai US National Institutes of Health membuktikan bahwa daging imitasi menjadi sumber serat, folat, dan zat besi yang mengandung sedikit lemak jenuh.
Secara garis besar, daging giling dan daging buatan sama-sama menyehatkan namun daging buatan bisa dikatakan lebih baik karena lemak jenuhnya lebih sedikit.
Baca Juga: Kamu Harus Tahu! 4 Makanan Enak Ini Tidak Baik untuk Hati
Source | : | kompas |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR