BolaStylo.com - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, mengabarkan bahwa dirinya belum memikirkan pemain baru yang akan merumput bersama Tim Mutiara Hitam untuk kompetisi Liga 1 musim depan.
Setelah hengkangnya Boaz Solossa dan Yustinus Pae dari Persipura akibat tindakan tak disiplin yang merela lakukan, kini pelatih Jacksen belum memikirkan pengganti baru kedua pemain senior tersebut.
Tindakan tidak displin yang dimaksud ialah mereka kepergok mengonsumsi minuman alkohol sebelum pertandingan uji coba kontra Persita Tangerang pada bulan Juni lalu.
Baca Juga: Kronologi Skandal Pelecehan Seksual di Bawah Umur Pemain Liga Inggris, Hukuman Berat Menanti!
Melihat hal itu, manajemen Persipura Jayapura langsung mengambil tindakan tegas dengan memutus kontrak Boaz Solossa dan Yustinus Pae.
Dilansir dari Tribunnews, Pelatih asal Brazil itu menjelaskan bahwa rekrutan pemain baru belum sempat terlaksana akibat pandemi yang masih berlangsung di tanah air.
“Belum ada komunikasi lagi. Saya belum bisa pastikan karena saat ini masih PPKM Darurat, dan pemain pada kembali ke rumah mereka masing-masing,” kata Jacksen.
Baca Juga: Diet Lionel Messi - Terbukti Paling Murah Meriah Dibanding yang Lain!
Source | : | tribunnews,superskor |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR