BolaStylo.com - Usai meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii menjadi sorotan media China karena komentarnya terhadap ganda putri Negeri Tirai Bambu.
Greysia Polii setidaknya sudah mengikuti tiga gelaran olimpiade dengan tiga pasangan berbeda, rejeki untuknya datang setelah berpasangan dengan Apriyani Rahayu.
Juniornya yang berusia 10 tahun lebih mudah itu sukses menemani langkah Greysia Polii dalam merengkuh medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Tentu menjadi kisah heroik bagi perjalanan Greysia mengharumkan nama bangsa di kancah internasional lewat bulu tangkis.
Hal ini pula yang menjadi ketertarikan salah satu media China yang menyoroti bagaimana perasaan Greysia usai tiba di Tanah Air membawa medali emas.
Baca Juga: Tak Puas Kalahkan Minions dan The Daddies, Flandy Limpele Punya Misi Besar!
"Dalam sejarah bulu tangkis Indonesia, ganda putri belum pernah memenangi kejuaraan olimpiade, ini pertama kalinya," ucap Greysia.
"Jadi saya menangi setelah pertandingan. Ambisi saya adalah memenangi kejuaraan, terutama ganda putri olimpiade.
Source | : | Sina Sports |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR