BolaStylo.com - Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino mengaku sedikit kecewa dengan kemenangan anak asuhnya atas Manchester City.
Paris Saint-Germain melawan Manchester City pada laga kedua Grup A Liga Champions di di Stadion Parc des Princes, Rabu (29/9/2021) dini hari WIB.
Pertandingan tersebut berhasil dimenangkan PSG dengan skor 2-0 atas Manchester City.
Dua gol PSG dicetak oleh Idrissa Gueye (8') dan Lionel Messi (74').
Meski berhasil membungkam Man City, Pochettino masih merasakan kekecawaan.
Rasa kecewa ini muncul karena dia berharap anak asuhnya bisa menang dengan dominasi penguasaan bola.
Namun dia memberi pengecualian karena yang mereka hadapi adalah Manchester City.
Bagi Pochettono Manchester City adalah tim yang solid karena sudah terbentuk lama di bawah asuhan Pep Guardiola.
Baca Juga: Lebih Sering Simpan Perasaan, Mauricio Akui Rayakan Gol Messi
"Dari tim pelatih, kami sebenarnya ingin mendominasi penguasaan bola. Namun, Man City adalah tim sudah lama terbentuk di tangan Pep Guardiola. Cara mereka bermain sudah otomatis," kata Pochettino.
Dia pun menekankan untuk menghadapi anak asuh Pep, mereka harus tahu cara untuk menang.
"Saya sedikit tidak puas karena saya lebih suka PSG bermain lebih lama dengan bola. Namun, ketika menghadapi Man City, sebaiknya Anda tahu bagaimana cara untuk menang," ucap Pochettino.
"Kami tahu bagaimana caranya menderita menghadapi Man City. Dengan kualitas lini depan yang kami miliki, kami bisa keluar dari tekanan dan mencetak dua gol fantastis," tutur Pochettino.
Kemenangan PSG ini membawa mereka memuncaki klasemen sementara Grup A Liga Champions dengan empat poin.
Sementara Man City harus rela berada di urutan ketiga dengan tiga poin.
Baca Juga: Buka Keran Gol di Paris Saint -Germain, Lionel Messi: Saya Masih Beradaptasi
Source | : | kompas |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |
KOMENTAR