BolaStylo.com - Pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe menasehati para pemainnya jelang pertandingan melawan timnas Indonesia di laga pamungkas grup B Piala AFF 2020.
Pertandingan timnas Indonesia vs Malaysia akan berlangsung di Stadion Nasional Singapura, pada Minggu (19/12/2021).
Menjelang laga, pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe menyoroti rivalitas sengit negaranya melawan timnas Indonesia.
Tan Cheng Hoe tak memungkiri bahwa laga melawan timnas Indonesia akan berlangsung alot dengan tensi tinggi.
Saat Malaysia dilanda badai cedera dan kasus pemain terkena covid-19, timnas Indonesia yang dinahkodai Shin Tae-yong justru berkembang semakin kuat.
Oleh karena itu, ia memberikan beberapa nasihat bijak kepada anak asuhnya untuk mengalahkan skuat Garuda.
Mengingat, kemenangan menjadi harga mati bagi Harimau Malaya untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Usai Beri Tanda Menyerah, Pelatih Malaysia Coba Hindari Perangkap Shin Tae-yong!
Dilansir BolaStylo dari Kompas, Kamis (16/12/2021), Tan Cheng Hoe mengharamkan Malaysia untuk terprovokasi saat bertanding melawan timnas Indonesia.
Pelatih berusia 53 tahun itu memberikan wejangan untuk tetap tenang dan disiplin selama bertanding, terutama untuk tidak berdebat dengan lawan ataupun wasit.
Adapun hal ini disarankan Tan Cheng Hoe demi menjaga konsentrasi Harimau Malaya.
Sebab, ia merasa bahwa atmosfer pertandingan saat melawan timnas Indonesia akan berbeda dari laga-laga sebelumnya karena rivalitas sengit antara kedua kesebelasan.
"Setiap wasit menuduh Anda melakukan pelanggaran, Anda akan marah dan mulai berdebat dengan dia." kata Tan Cheng Hoe.
"Terkadang Anda akan kehilangan konsentrasi dan kejadian paling buruk adalah Anda akan diusir (kartu merah).
"Saya selalu berpesan kepada pemain bahwa saya tidak suka melihat mereka beradu argumen dengan wasit atau lawan." tegasnya.
"Apa pun itu, fokus saja pada permainan kami sendiri dan coba tampil menghibur.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Sok Tidak Peduli, Pelatih Vietnam Malah Puji Timnas Indonesia
"Kalau melihat dua pertandingan pertama mereka, Indonesia jelas punya kekuatan tertentu." pungkasnya.
Laga timnas Indonesia vs Malaysia akan menjadi duel hidup mati kedua kesebelasan untuk menentukan siapa tim yang lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
Saat ini, skuat Garuda berada di puncak klasemen dengan perolehan 7 poin dari 3 pertandingan, sehingga lebih diunggulkan untuk lolos hanya dengan hasil imbang.
Sedangkan Malaysia yang berada di peringkat ketiga dengan 6 poin dari tiga pertandingan wajib mengalahkan Indonesia untuk lolos ke semifinal.
Sementara itu di pertandingan lainnya, Vietnam yang berada di urutan kedua grup B dengan raihan 7 poin lebih mudah meloloskan diri ke semifinal.
Sebab di laga terakhir penyisihan grup, mereka akan melawan Kamboja yang sudah lebih dulu dipastikan tersingkir dari turnamen.
View this post on Instagram
Source | : | kompas |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR