Bicara soal selebrasi, Crouch pernah viral pada jamannya karena selebrasi robot yang ia peragakan saat berhasil mencetak gol.
Baca Juga: Stop Minum Air Kelapa Berlebihan! Paling Parah Bisa Berujung Kematian
Bedanya eks rekan duet Djibril Cisse di lini serang The Reds ini tak terlalu sering dan bahkan terbilang jarang melakukannya.
Crouch menegaskan dirinya hanya melakukan tiga kali selebrasi robot selama kariernya sebagai pesepak bola profesional dan hanya dalam momen-momen tertentu.
"Saya benar-benar menikmati waktu melatih anak-anak dan putri kecil saya, meski tak pernah bertanding, tidak bisa berhenti bermain," ucap Crouch.
"Dia terus datang kepada saya untuk menjelaskan golnya. Mereka semua ingin menyempurnakan selebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo.
"Sekarang, saya punya sedikit pengetahuan di bidang ini. Saya mengajarkan mereka semua melakukan (selebrasi) robot tetapi tidak, itu semua tentang Ronaldo.
"Saya pikir, ini perlu dikatakan sebagai pengumuman layanan masyarakat: Kunci selebrasi yang baik adalah tidak melakukannya terlalu sering.
"Anda tidak ingin ada orang menyadari, 'Oh, ini dia lagi'. Saya hanya melakukan (selebrasi) robot tiga kali di lapangan.
"Yakni di pertandingan persahabatan Inggris melawan Hungaria dan Jamaika dan, dengan Stoke, ketika saya mencetak gol ke-100 saya di Liga Inggris.
Baca Juga: Gila! Mike Tyson Klaim Kematian Ibunya Hal Terbaik dalam Hidupnya
"Anda harus menyimpannya. Biarkan para penggemar menginginkan lebih. Pikirkan, Cristiano." imbuhnya.
View this post on Instagram
Source | : | daily mail |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR