BOLASTYLO.COM - Winger timnas Inggris, Raheem Sterling terpaksa pulang kampung lebih cepat dari Piala Dunia 2022 karena khawatir dengan keluarganya yang dirampok.
Beberapa waktu yang lalu, FA (Federasi Sepak Bola Inggris) melaporkan Rahem Sterling terpaksa pulang ke negaranya lebih cepat karena rumahnya kerampokan.
Hal itu membuat Sterling absen saat timnas Inggris melawan Senegal di laga 16 besar Piala Dunia 2022.
Tanpa kehadiran Sterling, The Three Lions pun masih bisa tampil perkasa dan menang telak 3-0 atas Senegal di Al Bayt Stadium, pada Minggu atau Senin (5/12/2022) dini hari WIB.
Adapun timnas Inggris menang berkat gol Jordan Henderson (38'), Harry Kane (45+3'), dan Bukayo Saka (57').
Seusai pertandingan, pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate pun mengabarkan kondisi terkini Raheem Sterling yang terpaksa pulang kampung duluan.
Southgate membenarkan kabar Sterling pulang ke Inggris karena khawatir dengan keselamatan keluarganya, terutama anak-anaknya saat rumahnya dibobol perampok bersenjata.
Pelatih berusia 52 tahun itu menegaskan Sterling mengalami dilema yang sangat besar dalam hatinya.
Sebab di satu sisi, Sterling sangat berat hati untuk meninggalkan timnas Inggris yang sudah sampai fase gugur Piala Dunia 2022 dan berjuang mati-matian.
Source | : | Football365.com,BBC.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR