"Dalam berita tersebut, ada dua bayi diantara 188 penumpang. Saya kaget bukan main ketika mendapat kabar salah satu bayi (balita) yang disebutkan itu adalah keponakan saya. Suami sepupu saya dan anaknya yang masih balita berada dalam pesawat itu," lanjutnya.
Berdasarkan penelusuran BolaStylo.com dari akun Instagram, ternyata Wahyu Alldila merupakan saudara dari atlet menembak yang bernama Muhammad Sejahtera Dwi Putra.
Wahyu Alldila juga sempat mendampingi saudaranya ketika berkompetisi di Asian Games 2018.
View this post on Instagram
Dalam turnamen yang diselenggarakan di Palembang tersebut, Muhammad Sejahtera Dwi Putra berhasil meraih medali perak.
Medali perak yang di dapatkan atlet yang kerap disapa Tera tersebut merupakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia.
Pasalnya, medali tersebut sekaligus mengakhiri puasa 52 tahun Indonesia di cabang olahraga menembak di Asian Games 2018.
Wahyu Alldila yang turut menyaksikan momen bersejarah ini pun beberapa kali mengunggah foto dirinya bersama Muhammad Sejahtera Dwi Putra ke media sosial Instagram.
View this post on Instagram
"SAVE OUR SILVER, Congratulation broooo," tulis Wahyu Alldila.
Berpose disamping Muhammad Sejahtera Dwi Putra sambil mengalungkan medali perak menjadi postingan terakhir Wahyu Alldila sebelum dikabarkan menjadi korban dari kecelakaan tersebut.
Source | : | tribunnews.com,BolaStylo.com |
Penulis | : | Nina Andrianti Loasana |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR