Praktis hal ini membuat pendukung Arsenal menjadi frustasi melihat klub kebanggaanya bermain tidak baik.
Apalagi selama membesut Meriam London, Emery masih belum mampu menyelesaikan pekerjaan rumah seperti masalah pertahanan.
Baca Juga: Akibat Pernah Nikung Istri Orang, Mauro Icardi Dikucilkan 2 Pemain PSG
Masalah pertahanan telah menjangkiti Arsenal selama bertahun-tahun pada akhir kepengurusan Wenger hingga Emery.
Kini dikutip BolaStylo.com dari The Sun, ada perbendangan periode kepelatihan Wenger dan Emery dalam 43 pertandingan terakhir.
Berdasarkan statistik, ternyata Arsenal di bawah kepemimpinan Wenger menunjukkan hasil lebih baik dalam hal mencetak gol.
Baca Juga: Sering Dikira Bikin Gemuk, Cokelat Ternyata Kaya Manfaat hingga Kurangi Kolesterol
Saat itu Meriam London berhasil mencatat 2,02 rata-rata gol daripada era Emery yang hanya dengan 1,88 gol.
Selain itu, Wenger juga lebih baik dalam hal mengantisipasi kebobolan dengan rata-rata 1,23 setiap pertandingan dibanding Emery, yakni 1,37.
Emery dan Wenger dalam hal ini masih menggunakan beberapa pemain lama di posisi penjaga gawang dan bek.
Source | : | Thesun.co.uk |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR